Survei SMRC: Anies Unggul Jika Lawan RK, Ahok atau Kaesang di Jakarta

Rakhmad Hidayatulloh Permana - detikNews
Minggu, 18 Agu 2024 16:38 WIB
Foto: Anies Baswedan (Taufiq Syarifudin/detikcom)
Jakarta -

Saiful Mujani Research And Consulting (SMRC) merilis hasil survei terbaru terkait Pilkada di Jakarta. Anies Baswedan selalu unggul dalam simulasi dua nama melawan Ridwan Kamil, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Kaesang Pangarep.

SMRC melakukan survei ini di Jakarta dengan memilih sampel secara random dari populasi pemilih (warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah). Seluruh responden dalam survei tersebut diwawancarai dengan tatap muka.

Untuk mengetahui perkembangan isu-isu mutakhir dengan relatif cepat, maka dilakukan survei telepon terhadap responden survei tersebut. Sampel survei dengan telepon ini hanya untuk responden yang memiliki telepon, sekitar 90% dari populasi.

Adapun sampel sebanyak 500 responden dipilih secara acak dari database sampel survei tatap muka yang telah dilakukan SMRC sebelumnya dengan jumlah proporsional menurut kabupaten/kota untuk mewakili pemilih Jakarta. Margin of error survei diperkirakan +/-4.5% pada tingkat kepercayaan 95%. Wawancara dilakukan pada 8 - 12 Agustus 2024.

Direktur Riset SMRC, Deni Irvani menjelaskan bahwa pihaknya melakukan simulasi dua nama. Anies disimulasikan berhadapan dengan Ridwan Kamil, Ahok dan Kaesang.

Dalam simulasi dua nama Anies dan RK, Anies unggul. Dia mengatakan bahwa hal ini mengonfirmasi temuan penelitian sebelumnya.

"Kita lihat kalau hanya dua ini, Anies Baswedan mendapat 42,8 persen, Ridwan Kamil 34,9% dan yang belum tahu 22,3%. Jadi confirm lah temuan-temuan penelitian sebelumnya yang mengatakan Anies memiliki elektabilitas kuat," katanya dalam channel Youtube SMRC, Minggu (18/8/2024).

Sementara itu, elektabilitas Anies juga unggul saat berhadapan dengan Ahok. Anies berada sedikit di atas Ahok.

"Ini juga belum pasti ya melihat kondisi yang terjadi. Kita cek, Anies lawan Ahok. Ini kayak rematch. Kondisinya Anies sedikit di atas," tuturnya.

Lebih lanjut, simulasi ini juga dilakukan untuk nama Anies dan Kaesang. Kali ini, Anies unggul secara signifikan atas Kaesang.

"Kalau dua nama ini agak beda. Selisihnya sekarang statisticly signifikan. Anies mendapatkan dukungan yang lebih besar. Selisihnya 31% lebih," ujarnya.

Menurut Deni, keunggulan ini tak terlepas dari kepopuleran Anies. Anies selama ini dikenal sebagai calon presiden dan mantan Gubernur Jakarta.

"Anies itu tokoh yang sangat populer. Dia juga calon presiden, baru juga beberapa bulan lalu. Hampir semua orang pasti sudah kenal dan dia juga mantan gubernur di Jakarta. Itu juga yang menjelaskan mengapa dia memiliki dukungan yang tinggi," tuturnya.

Berikut ini hasil simulasi dua nama Anies dengan Ridwan Kamil, Ahok dan Kaesang.

Jika pemilihan langsung Gubernur Jakarta dilaksanakan sekarang, siapa yang akan Ibu/Bapak pilih
di antara nama berikut ini?

Anies Baswedan: 42,8%,
Ridwan Kamil: 34,9%.
Yang belum tahu: 22,3%

Anies Baswedan: 37,8%
Basuki Tjahaya Purnama (Ahok): 34,3%
Yang tidak tahu: 28%

Anies Baswedan: 46,5%
Kaesang Pangarep: 15%
Yang belum tahu: 38,5%




(rdp/imk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork