Pria di Batam Aniaya Istri gegara Beda Pilihan Capres

Tim detikSumut - detikNews
Senin, 19 Feb 2024 11:50 WIB
Foto: Seorang ibu rumah tangga inisial NO saat membuat laporan polisi di Polsek Batu Aji, Batam usai mengalami KDRT dari suaminya. (dok Polsek Batu Aji)
Jakarta -

Pria inisial AJ di Kecamatan Batu Aju, Batam, Kepulauan Riau (Kepri) diduga melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya inisial NO. AJ melakukan KDRT karena istri beda pilihan calon presiden (capres) dengannya.

Dilansir detikSumut, Senin (19/2/2024), Kanit Reskrim Polsek Batu Aji, Iptu Yudha Firmansyah menerangkan peristiwa itu terjadi Kamis (15/2) lalu. Peristiwa itu terjadi sehari usai coblosan.

"Benar ada kejadiannya. Kejadian dugaan KDRT pada Kamis (15/2/2024) kemarin di Pertokoan Cipta Prima, Batu Aji," kata Yudha.

Yudha menjelaskan kronologi kasus tersebut. Mulanya, kata Yudha, AJ tersulut emosi saat mengetahui istrinya berbeda pilihan capres.

Lalu, AJ langsung memukul istrinya di bagian kepala belakang. Tak terima mendapatkan perlakukan tersebut, NO membuat laporan ke pihak polisi.

"Pengakuan korban gara-gara beda pilihan Capres sehingga mereka berantem. Pengakuan korban pilih capres nomor urut 2 Prabowo-Gibran sedangkan sang suami memilih capres nomor urut 1, Anies-Muhaimin. Laporan korban masuk pada 15 Februari kemarin," ujarnya.

Baca berita selengkapnya di sini.

Lihat juga Video 'Suami Aniaya Istri Hamil Kirim Ancaman Pembunuhan, Kini Diburu Polisi':






(whn/idh)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork