Produksi Surat Suara Sudah Selesai 100 Persen

Produksi Surat Suara Sudah Selesai 100 Persen

- detikNews
Selasa, 17 Mar 2009 16:48 WIB
Jakarta - Produksi surat suara pemilu legislatif sudah selesai sesuai rencana. Saat ini KPU tinggal menyelesaikan produksi penganti surat suara yang rusak dan tambahan untuk surat suara akibat bertambahnya jumlah pemilih karena perubahan DPT.

"Pencetakannya sudah selesai semua, tinggal menghitung yang rusak. Setelah tahu berapa yang rusak di tiap dapil, baru dibuat gantinya," kata Kepala Biro Logistik KPU Dalail saat dihubungi detikcom, Selasa (17/3/2009).

Menurut Dalail, pihaknya belum bisa memastikan berapa pastinya jumlah surat suara yang rusak karena masih dalam proses penghitungan. Diharapkan jumlah produksi surat suara sebagai ganti surat suara rusak dan pemilih tambahan selesai dalamย  waktu seminggu ini."Ya kira-kira seminggulah selesainya," paparnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ditanya mengenai distribusi surat suara, Dalail menegaskan bahwa KPU sudah mampu mengirimkan 75 persen surat suara ke kabupaten atau kota. Sisanya masih berada diperjalanan dan pengepakan di pencetakan."Yang belum itu di Papua karena kendala medan," terangnya.

Dalail mentargetkan minggu depan semua surat suara dapat terdistribusikan 100 persen ke kabupaten atau kota. Dari kabupaten itulah, KPUD bisa langsung mendistribusikan ke kecamatan dan TPS-TPS yang telah ditetapkan.

"Pokoknya satu hari sebelum pemilu, semua logistik harus sudah ada di TPS. Mengenai segel dan tinta, semuanya sudah selesai terdistribusi semua," pungkasnya. (yid/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads