Canggih! SPPG Polres Inhil Dilengkapi Rapid Test Jamin Mutu Gizi MBG

Canggih! SPPG Polres Inhil Dilengkapi Rapid Test Jamin Mutu Gizi MBG

Mei Amelia R - detikNews
Senin, 13 Okt 2025 14:25 WIB
Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan meresmikan dapur SPPG di Inhil untuk mendukung gizi gratis yang aman dan berkualitas, Senin (13/10/2025).
Foto: Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan meresmikan dapur SPPG di Inhil untuk mendukung gizi gratis yang aman dan berkualitas. (dok. Polres Inhil)
Indragiri Hilir -

Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Inhil yang baru diluncurkan Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan dilengkapi dengan rapid test. Penyediaan rapid test dilakukan untuk menjamin mutu kualitas gizi Makanan Bergizi Gratis (MBG) sekaligus mencegah keracunan massal seperti yang terjadi di beberapa daerah.

Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan menyampaikan rapid test ini dilakukan sebagai bentuk pengawasan dan transparansi Polri dalam pemenuhan gizi anak yang terjamin kualitas dan keamanannya.

"Rapid test untuk security food, dan ini dilakukan bersama-sama dan transparan. Publik pun boleh melakukan pengawasan dengan melibatkan dari Puskesmas maupun tenaga medis yang sudah ditunjuk," ujar Irjen Pol Herry Heryawan, Senin (13/10/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Herry Heryawan mengatakan pentingnya makanan yang berkualitas dan memenuhi standar keamanan. Ia mewanti-wanti kualitas MBG yang buruk dapat mendegradasi kepercayaan publik terhadap Polri.

"Seperti yang kita ketahui kejadian beberapa waktu lalu itu akan mendegradasi kepercayaan terhadap pemerintah dan kita semua," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

Irjen Herry Heryawan memastikan dari mulai pemilihan bahan baku makanan, pengolahan, sampai ke tahap distribusi dilakukan dengan standar keamanan untuk memastikan para siswa penerima manfaat mendapatkan makanan yang bergizi dan berkualitas.

"Mulai dari pada masuknya bahan makanan, memasak, penyimpanan, sampai kepada pembagian dan terakhir food security atau rapid test. Setelah itu disiapkan di dalam ompreng atau food tray, baru kemudian didistribusikan," jelasnya.

Kapolda menyampaikan SPPG ini bukan sekadar dapur, tetapi langkah nyata Polda Riau untuk membangun masa depan generasi bangsa yang sehat, kuat, dan berdaya.

Ibarat menanam pohon, kalau dirawat dengan baik dan diberi pupuk akan mempunyai batang kuat tempat bersandar, dahan yang kuat tempat bergantung, daun yang lebat tempat bernaung, dan akar yang kuat tempat bersila.

"Demikian pula pemberian gizi yang baik dapat menjamin tumbuh kembang generasi penerus kita dan memberikan manfaat bagi kita semua," ujarnya.

SPPG Inhil yang dikelola oleh Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Polres Inhil berdiri di lahan seluas 1,4 hektare, di Jalan Baru Yusuf Parit, Kelurahan Tembilahan Hulu, Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Inhil.

Dapur SPPG Inhil ini memiliki 39 orang relawan, dengan fasilitas berupa dapur, peralatan masak, food tray, hingga kenderaan. Dapur SPPG Inhil ini menyediakan MBG untuk 2.438 siswa penerima manfaat dari 12 sekolah di wilayah Kabupaten Inhil.

Simak juga Video: MBG Pakai Rapid Test, Apakah Sudah Pasti Aman?

(mea/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads