Nekat Jualan Sabu, IRT dan 2 Pengedar di Inhil Riau Ditangkap

Nekat Jualan Sabu, IRT dan 2 Pengedar di Inhil Riau Ditangkap

Mei Amelia R - detikNews
Kamis, 05 Jun 2025 16:08 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi sabu (Foto: Dok.Detikcom)
Indragiri Hilir -

Seorang ibu rumah tangga (IRT) ditangkap polisi karena mengedarkan sabu di wilayah Sei Beringin, Tembilahan, Indragiri Hilir (Inhil), Riau. Dari pengembangan itu, polisi juga menangkap dua orang pengedar lainnya.

Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora mengatakan penangkapan IRT berinisial KA (29) ini berawal dari laporan masyarakat terkait adanya aktivitas peredaran narkoba di Jalan Kalimantan lorong Bakau Sekumpul, Kelurahan Sei Beringin.

"Informasi itu kemudian ditindaklanjuti oleh personel, dan personel berhasil mengantongi nama satu orang pelaku inisial KA yang merupakan ibu rumah tangga," kata AKBP Farouk, dalam keterangannya, Kamis (5/6/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah menangkap KA, polisi juga menangkap dua orang pengedar lainnya, yakni dua orang laki-laki berinisial ZI (21) dan H (33) dengan berang bukti 1,97 gram sabu.

Dalam penangkapan ini, polisi juga turut menyita barang bukti lainnya yakni alat isap sabu dan 1 unit ponsel.

ADVERTISEMENT

Ketiganya kemudian diamankan di Polres Inhu untuk penyelidikan lebih lanjut terkait jaringannya.

Sementara terkait motif, tersangka KA mengaku nekat menjual narkoba karena himpitan ekonomi.

"Faktor ekonomi untuk memenuhi kebutuhan anak dan orang tuanya, karena pelaku ibu itu sudah berpisah dengan suaminya," jelasnya.

Farouk menegaskan penangkapan terhadap IRT tersebut dilakukan dengan memenuhi prosedur operasi standar (SOP) dengan melibatkan saksi warga setempat dan juga polwan.

"Penggeledahan dan pemeriksaan di TKP disaksikan langsung oleh warga setempat," jelasnya.

Lihat juga Video: Aksi Nekat IRT di Sukabumi Selundupkan Sabu di Kemaluan

(mei/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads