Israel Blokir Visa Pejabat PBB Usai Kritik Perang di Gaza

Israel Blokir Visa Pejabat PBB Usai Kritik Perang di Gaza

Farih Maulana Sidik - detikNews
Senin, 21 Jul 2025 07:46 WIB
Menteri Israel Gideo Saar Mundur
Menteri Luar Negeri Israel Gideon Saar (Foto: Reuters)
Jakarta -

Menteri Luar Negeri Israel Gideon Saar telah memerintahkan pencabutan izin tinggal seorang pejabat senior kemanusiaan PBB, Jonathan Whittall. Saar menuduh Whittall menyebarkan kebohongan tentang perang di Gaza.

"Saya telah menginstruksikan untuk tidak memperpanjang izin tinggal kepala OCHA (Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan Perserikatan Bangsa-Bangsa) di Israel, Jonathan Whittall," tulis Saar di X, dilansir AFP, Senin (21/7/2025).

Whittall merupakan warga Afrika Selatan yang tinggal di Yerusalem dan sering mengunjungi Jalur Gaza. Dia telah berulang kali mengecam kondisi kemanusiaan yang dialami lebih dari dua juta orang yang tinggal di wilayah Palestina tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada April lalu, Whittall mengatakan bahwa warga Gaza "perlahan-lahan sekarat" akibat dampak perang Israel melawan militan Hamas.

Keputusan Saar, yang menurutnya diambil setelah "perilaku bias dan bermusuhan terhadap Israel yang mendistorsi realitas" dan melanggar aturan netralitas PBB, merupakan keputusan terbaru yang diambil terhadap para pejabat senior PBB.

ADVERTISEMENT

Sejak perang dengan Hamas dimulai pada Oktober 2023, Israel telah mempersulit perolehan visa bagi mereka yang bekerja untuk OCHA, kantor hak asasi manusia PBB OHCHR, dan badan PBB untuk pengungsi Palestina UNRWA.

Lihat juga Video Ada Kelonggaran Visa Schengen Multi-Entry Buat WNI dari Uni Eropa

(fas/zap)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads