Israel Serang Iran, Trump Minta AS Tak Dilibatkan

Israel Serang Iran, Trump Minta AS Tak Dilibatkan

Rakhmad Hidayatulloh Permana - detikNews
Minggu, 15 Jun 2025 17:38 WIB
Warga dari 12 Negara Ini Dilarang Trump Masuk ke AS
Foto: Donald Trump (DW News)
Washington DC -

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump meminta agar AS tak dilibatkan dalam serangan Israel terhadap Iran. Trump memperingatkan hal ini kepada Iran.

Dilansir CNN, Minggu (15/6/2025), Trump mengatakan AS "tidak ada hubungannya dengan serangan terhadap Iran, malam ini" dalam sebuah posting di platform media sosialnya Truth Social Minggu (15/6) pagi. Dia mengeluarkan peringatan kepada Teheran agar tidak melibatkan negaranya dalam konflik tersebut.

"Jika kita diserang dengan cara apa pun, bentuk atau wujud apa pun oleh Iran, kekuatan penuh dan kekuatan Angkatan Bersenjata AS akan menyerang Anda pada tingkat yang belum pernah terlihat sebelumnya," kata Trump.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ADVERTISEMENT

"Namun, kita dapat dengan mudah mencapai kesepakatan antara Iran dan Israel, dan mengakhiri konflik berdarah ini," tambah Trump.

Musim semi ini, Trump memberi Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei waktu 60 hari untuk merundingkan kesepakatan nuklir. Trump memperingatkan akan ada konsekuensi jika mereka tidak mencapai kesepakatan.

Saat itu, Trump mendesak Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk menunda menyerang Iran, untuk memberi ruang bagi negosiasi.

"Saya tidak tahu apakah Anda tahu, tetapi saya memberi mereka peringatan 60 hari dan hari ini adalah hari ke-61," kata Trump pada CNN usai serangan Israel ke Iran pada Jumat (13/6).

Tonton juga "Trump Sebut Israel Sangat Mungkin Menyerang Iran" di sini:

(rdp/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads