Kebakaran Pompa Bensin di Rusia Tewaskan 4 Orang, Mobil-mobil Hangus

Kebakaran Pompa Bensin di Rusia Tewaskan 4 Orang, Mobil-mobil Hangus

Farih Maulana Sidik - detikNews
Minggu, 13 Okt 2024 01:38 WIB
Ilustrasi Kebakaran. Andhika Akbarayansyah/detikcom.
Ilustrasi kebakaran (Foto: Thinkstock)
Moscow -

Sebuah stasiun pompa bensin di Chechnya, Rusia, mengalami kebakaran. Akibatnya, ada empat orang tewas dalam peristiwa ini dengan dua korban di antaranya adalah anak-anak.

Dilansir AFP, Minggu (13/10/2024), insiden kebakaran ini terjadi pada Sabtu (12/10). Pihak berwenang merilis gambar lebih dari dua lusin petugas pemadam kebakaran memadamkan api di sebuah pompa bensin yang hampir hancur total dengan mobil-mobil yang hangus terbakar di kota utama Chechnya, Groznyy.

"Sayangnya, empat orang tewas, termasuk dua anak-anak," kata Kementerian Darurat Rusia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ini, kobaran api dikabarkan sudah berhasil dipadamkan. Para pejabat mengatakan pompa bensin tersebut berada di Mohammad Ali Avenue Grozny, dekat dengan pusat ibu kota Chechnya.

Video di media sosial menunjukkan ledakan besar dengan api membumbung ke udara.

ADVERTISEMENT

Kaukasus Utara Rusia telah menyaksikan beberapa ledakan mematikan di stasiun-stasiun layanan baru-baru ini.

Bulan lalu, ledakan di sebuah pompa bensin di wilayah tetangga Dagestan menewaskan 13 orang. Pada Agustus 2023, ledakan serupa menewaskan 35 orang di Dagestan dan melukai puluhan lainnya.

(fas/fas)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads