Hamas Luncurkan Roket dari Lebanon ke Israel

Hamas Luncurkan Roket dari Lebanon ke Israel

Rita Uli Hutapea - detikNews
Senin, 29 Apr 2024 15:50 WIB
An Israeli Iron Dome missile interceptor flies towards a rocket fired from Gaza, during an ongoing conflict between Israel and the Palestinian Islamist group Hamas, at the border with Gaza, in Israel, December 2, 2023. REUTERS/Amir Cohen     TPX IMAGES OF THE DAY
Ilustrasi -- roket Hamas (Foto: REUTERS/Amir Cohen)
Jakarta -

Sayap bersenjata kelompok Hamas mengatakan bahwa para anggotanya di Lebanon selatan pada Senin (29/4) meluncurkan serangkaian roket ke posisi militer Israel di Israel utara. Ini dilakukan seiring pertempuran terus berkecamuk di Jalur Gaza.

Setelah serangan Hamas pada 7 Oktober terhadap Israel yang memicu perang di Gaza, sekutu kuatnya di Lebanon, Hizbullah, hampir setiap hari saling baku tembak dengan pasukan Israel di seberang perbatasan.

Faksi-faksi Palestina dan kelompok sekutu lainnya di Lebanon juga terkadang mengaku melakukan serangan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Para petempur Hamas "telah menembakkan serangan roket terkonsentrasi dari Lebanon selatan menuju posisi militer Israel," kata Brigade Ezzedine al-Qassam dalam sebuah pernyataan di Telegram, seperti dilansir kantor berita AFP, Senin (29/4/2024).

Sayap bersenjata Hamas itu menggambarkan tindakan tersebut sebagai "tanggapan terhadap pembantaian musuh Zionis (Israel)" di Gaza dan Tepi Barat yang diduduki.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, militer Israel mengatakan kepada AFP bahwa "sekitar 20 peluncuran melintasi Lebanon ke wilayah Israel" tetapi mereka berhasil mencegat sebagian besar roket dan menyerang "sumber serangan".

"Tidak ada korban luka atau kerusakan yang dilaporkan," kata militer Israel.

Serangan roket terbaru ini terjadi ketika para perunding Hamas tiba di Mesir pada hari Senin, di mana mereka dijadwalkan untuk menanggapi proposal terbaru Israel untuk gencatan senjata di Gaza dan pembebasan sandera.

Simak Video 'Korban Tewas Serangan Israel di Gaza Capai 34 Ribu Orang':

[Gambas:Video 20detik]

Sebelumnya pada tanggal 21 April, Brigade Qassam mengklaim serangan roket ke Israel utara.

Di Lebanon, setidaknya 385 orang tewas dalam kekerasan lintas-perbatasan selama berbulan-bulan, sebagian besar adalah militan tetapi juga 73 warga sipil, menurut penghitungan AFP.

Penghitungan tersebut mencakup setidaknya 11 petempur Hamas.

Israel mengatakan 11 tentara dan sembilan warga sipil tewas di sisi perbatasannya.

Puluhan ribu orang telah mengungsi di kedua sisi.

Simak Video 'Korban Tewas Serangan Israel di Gaza Capai 34 Ribu Orang':

[Gambas:Video 20detik]

Halaman 2 dari 2
(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads