Gempa Magnitudo 7,5 Picu Pergeseran Daratan Jepang Sejauh 1,3 Meter

Gempa Magnitudo 7,5 Picu Pergeseran Daratan Jepang Sejauh 1,3 Meter

Tim detikcom - detikNews
Selasa, 02 Jan 2024 16:13 WIB
Gempa berkekuatan magnitudo 7,5 tidak hanya merusak bangunan di Jepang. Gempa itu juga menyebabkan tanah longsor di Prefektur Ishikawa.
Jalanan retak akibat gempa kuat yang mengguncang Jepang pada awal tahun ini (Kyodo News via AP)
Tokyo -

Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 7,5 yang mengguncang area Prefektur Ishikawa, Jepang, kemungkinan telah memicu pergeseran daratan di wilayah Noto yang terletak dekat pusat gempa hingga sejauh 1,3 meter ke arah barat.

Seperti dilansir NHK, Selasa (2/1/2023), Otoritas Informasi Geospasial Jepang (GSI) menganalisis data GPS setelah gempa bumi kuat itu mengguncang pada Senin (1/1) sore waktu setempat. Sedikitnya 48 orang dilaporkan tewas akibat gempa yang sempat memicu tsunami setinggi 1,2 meter di pelabuhan Wajima.

Survei Geologi Amerika Serikat atau USGS mencatat gempa yang mengguncang area Prefektur Ishikawa di pulau utama Honshu itu berkekuatan Magnitudo 7,5. Sedangkan otoritas Jepang mencatat gempa itu berkekuatan Magnitudo 7,6.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

GSI dalam analisisnya menyebut angka awal menunjukkan bahwa titik pengamatan di kota Wajima, Prefektur Ishikawa, telah mengalami pergeseran terbesar, yakni bergerak secara horizontal sekitar 1,3 meter ke arah barat.

Analisis GSI juga menunjukkan adanya pergeseran ke arah barat sekitar 1 meter di kota Anamizu dan sekitar 80 cm di kota Suzu.

ADVERTISEMENT

Disebutkan juga oleh GSI bahwa titik pengamatan di Notojima, kota Nanao, bergeser sekitar 60 cm ke arah barat laut menuju pantai Laut Jepang.

Daratan di area yang diguncang gempa, menurut analisis GSI, juga telah bergeser sekitar 20 cm ke arah barat laut di Prefektur Toyama dan Niigata. Pergeseran daratan beberapa sentimeter, sebut GSI, juga terlihat di wilayah Kanto-Koshin dan wilayah lainnya.

GSI berencana untuk terus menganalisis data pergerakan daratan lainnya.

Simak berita selengkapnya di halaman selanjutnya.

Saksikan Video 'Sederet Fakta Gempa Besar M 7,5 di Jepang yang Picu Tsunami':

[Gambas:Video 20detik]



Gempa bumi itu memicu kerusakan besar di area Prefektur Ishikawa dan sekitarnya, dengan bangunan-bangunan rusak, rumah-rumah rata dengan tanah, jalanan retak, kapal-kapal nelayan tenggelam atau terdampar di pantai.

Gempa itu juga memicu kebakaran hebat di Wajima, yang diyakini telah menghanguskan sekitar 200 bangunan.

Media-media lokal Jepang menyebut puluhan ribu rumah di area tersebut mengalami kehancuran. Layanan air bersih, pasokan listrik dan jaringan telepon seluler masih terputus di beberapa area di Prefektur Ishikawa.

Halaman 2 dari 2
(nvc/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads