Paul Pelosi, suami dari ketua House of Representatives (HOR) atau DPR Amerika Serikat (AS) Nancy Pelosi, dijerat dakwaan pelanggaran ringan mengemudi sambil mabuk. Dakwaan itu masih berkaitan dengan kecelakaan mobil yang terjadi bulan lalu di Northern California.
Seperti dilansir CBS News, Jumat (24/6/2022), dalam persidangan pada Kamis (23/6) waktu setempat, Kantor Jaksa Distrik Napa County mendakwa Paul dengan satu dakwaan mengemudi di bawah pengaruh alkohol yang menyebabkan cedera dan satu dakwaan mengemudi dengan level alkohol dalam darah mencapai 0,8 persen atau lebih yang menyebabkan cedera.
Kedua dakwaan itu tergolong pelanggaran pidana ringan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kantor jaksa menyebut Paul yang berusia 82 tahun itu terlibat dalam kecelakaan dua kendaraan di ruas jalanan pedesaan di Napa County pada 28 Mei lalu, sekitar pukul 22.17 waktu setempat.
Menurut Patroli Jalan Raya California sebelumnya, Paul mengemudikan sebuah Porsche yang ditabrak sebuah Jeep saat mobil yang dikemudikan Pauk itu berupaya menyeberangi ruas jalanan negara bagian.
Sampel darah yang diambil pukul 00.32 waktu setempat menunjukkan level alkohol dalam darah Paus mencapai 0,082 persen -- jelas di atas batas legal California sebesar 0,08 persen. Dia kemudian dimintai keterangan oleh polisi dan di-booked di mana datanya dimasukkan ke database kepolisian, sebelum dibebaskan keesokan harinya dengan jaminan sebesar US$ 5.000 (Rp 74,2 juta).
Tidak ada korban luka dalam kecelakaan itu dan pengemudi Jeep itu tidak ditangkap.
Simak juga 'Dramatis! Polisi Selamatkan Wanita yang Pingsan di Rel Kereta di AS':
Pernyataan dari juru bicara keluarga Pelosi pada saat itu menyebut Paul baru saja menghadiri pesta makan makam di kota Oakville dan berkendara sendirian. Ditegaskan sang juru bicara bahwa Paul 'sepenuhnya kooperatif' dengan pihak berwenang.
Jika dinyatakan bersalah atas dakwaan yang dijeratkan, menurut kantor jaksa distrik setempat, Paul terancam hukuman minimum lima hari penjara dan hukuman maksimum masa percobaan hingga lima tahun, juga hukuman denda. Dia akan kembali disidang pada 3 Agustus mendatang.
Nancy Pelosi sedang berada di wilayah Pantai Timur AS ketika kecelakaan itu terjadi.