Waduh! Wanita Ini Nyungsep ke Toilet Demi Selamatkan Ponsel

Waduh! Wanita Ini Nyungsep ke Toilet Demi Selamatkan Ponsel

Tim detikcom - detikNews
Minggu, 24 Apr 2022 10:40 WIB
In an public building are womans toilets whit black doors
Ilustrasi (Foto: Thinkstock)
Jakarta -

Malang nian nasib wanita asal negara bagian Washington, Amerika Serikat (AS) ini. Tubuhnya ikut-ikutan nyungsep ke dalam toilet saat hendak menyelamatkan ponselnya yang tak sengaja terjatuh.

Dilansir Associated Press, Minggu (24/4/2022) Petugas Pemadam Kebakaran itu pun harus turun tangan untuk mengevakuasinya dari toilet yang berada di kompleks Hutan Nasional Olimpiade.

Kepala Departemen Pemadam Kebakaran Brinnon Tim Manly mengatakan wanita itu sedang menggunakan teleponnya dan kemudian terjatuh di lubang toilet pada hari Selasa (19/4) lalu, menurut laporan The Kitsap Sun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Manly mengatakan wanita itu membongkar dudukan toilet dan menggunakan kalung anjing untuk mencoba mengambil ponselnya. Upayanya saat itu belum berhasil hingga dirinya mencoba untuk mengikat tubuhnya dengan kalung tersebut dengan harapan dapat meraih ponsel miliknya.

Sayangnya upaya nekat itu gagal. Wanita itu malah jatuh ke toilet dengan posisi kepala masuk terlebih dahulu.

ADVERTISEMENT

"Semua upanya gagal dan dia malah masuk ke dalam toilet," kata Manly.

"Wanita itu sendirian dan mencoba keluar selama 10 hingga 15 menit. Saat berhasil meraih ponselnya, dia menelepon 911," kata Manly.

Petugas pemadam kebakaran yang datang ke lokasi kejadian mencoba menarik wanita itu dari lubang toilet. Beruntung wanita itu berhasil keluar tanpa terluka.

"Tubuhnya langsung dibersihkan dan 'sangat dianjurkan untuk mencari pertolongan medis setelah terkena kotoran manusia, tetapi dia hanya ingin pergi," kata Departemen itu.

"Saya sudah bekerja selama 40 tahun, dan kejadian ini adalah yang pertama," kata Manly.

(izt/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads