132 Korban Jatuhnya Pesawat Boeing 737-800 China Dinyatakan Tewas

132 Korban Jatuhnya Pesawat Boeing 737-800 China Dinyatakan Tewas

Matius Alfons - detikNews
Sabtu, 26 Mar 2022 22:46 WIB
In this photo released by Xinhua News Agency, Emergency workers using sniff dogs to conduct search for the black box near the debris at the China Eastern flight crash site in Tengxian County in southern Chinas Guangxi Zhuang Autonomous Region, Tuesday, March 22, 2022. The search area was expanded Thursday in a blanket search for the second black box from a China Eastern passenger plane that crashed in southern China with 132 people on board earlier this week, state media said. (Jiang Huaipeng/Xinhua via AP)
Foto: AP/Jiang Huaipeng
Beijing -

Otoritas China menyatakan seluruh penumpang dalam pesawat Boeing 737-800 yang jatuh menabrak lereng gunung di China Selatan tewas. Kabar tersebut disampaikan setelah berhari-hari proses pencarian dilakukan.

"Semua 123 penumpang dan sembilan awak penerbangan MU5735 dari maskapai China Eastern tewas di dalam pesawat pada 21 Maret," Wakil Direktur Jenderal Administrasi Penerbangan Sipil China Hu Zhenjiang seperti dilansir AFP, Sabtu (26/3/2022).

Puluhan kerabat korban telah menunggu selama berhari-hari ketika tim penyelamat menyisir lereng berhutan lebat untuk mencari puing-puing pesawat. Mereka berharap adanya tanda-tanda korban selamat dari kecelakaan pesawat tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hu Zhenjiang menyebut sampai saat ini sudah ada 120 korban yang telah diidentifikasi. Proses identifikasi dilakukan dengan metode tes DNA.

"Identitas 120 korban telah ditentukan dengan identifikasi DNA," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Simak soal black box Boeing 737-800 di halaman berikutnya.

Dua Black Box Pesawat 737-800 Ditemukan

China telah menemukan kotak hitam (black box) kedua milik pesawat Boeing 737-800 dari maskapai China Eastern Airlines yang jatuh pada Senin (21/3) lalu. Kotak hitam pertama yang ditemukan pada Rabu (23/3) saat ini sedang dianalisis di Beijing.
Seperti dilaporkan CAAC News, publikasi regulator penerbangan China, dan dilansir Reuters, Jumat (25/3/2022), upaya pencarian dan penyelamatan telah memasuki hari keempat setelah sempat dihambat badai awan. Upaya-upaya kini difokuskan pada mengevakuasi kotak hitam kedua.

Para petugas darurat di lapangan telah menyisir area pegunungan yang dipenuhi hutan di wilayah Guangxi, China bagian selatan, untuk mencari korban insiden tersebut. Sejauh ini tidak ada korban selamat yang ditemukan dalam tragedi yang mengejutkan publik China ini.

Pesawat dengan nomor penerbangan MU5735 itu tengah mengudara dari Kunming menuju Guangzhou pada Senin (21/3) siang ketika tiba-tiba jatuh dari ketinggian jelajah saat seharusnya pesawat mulai menurunkan ketinggian mendekati tujuannya.

Para petugas darurat menemukan salah satu kotak hitam -- dari dua kota hitam -- pada Rabu (23/3) waktu setempat. Perangkat yang diidentifikasi sebagai perekam suara kokpit (cockpit voice recorder) itu telah dikirimkan ke Beijing.

Menurut laporan media pemerintah China, diperlukan waktu 10-15 hari bagi perekam suara kokpit itu untuk sampai pada analisis awal, dan waktu lebih lama lagi sebelum mencapai kesimpulan akhir yang bisa disajikan dalam laporan resmi.

"Prioritas pekerjaan kami adalah masih dalam pencarian dan penyelamatan," ucap kepala keselamatan penerbangan pada Otoritas Penerbangan Sipil China (CAAC), Zhu Tao.

Halaman 2 dari 2
(maa/dek)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads