Biden Telepon Sekutu AS Koordinasikan Respons Invasi Rusia ke Ukraina

Biden Telepon Sekutu AS Koordinasikan Respons Invasi Rusia ke Ukraina

Yulida Medistiara - detikNews
Senin, 28 Feb 2022 12:20 WIB
Tahun Pertama Presiden AS Joe Biden Terbebani oleh Kekecewaan
Presiden AS Joe Biden (Foto: DW News)
Jakarta -

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden akan menghubungi sekutu-sekutu dan mitra AS via telepon guna membahas perkembangan terkini dari invasi Rusia ke Ukraina. Gedung Putih mengatakan dalam panggilan telepon itu juga dimaksudkan untuk mengkoordinasikan respons atas serangan Rusia ke negara tetangganya.

Seperti dilansir AFP, Senin (28/2/2022), tidak disebutkan lebih lanjut oleh Gedung Putih soal siapa saja yang akan dihubungi oleh Biden, yang melakukan panggilan telepon pada Senin (28/2) mulai pukul 11.15 waktu setempat.

Diketahui bahwa negara-negara Barat berupaya mengisolasi Rusia dengan rentetan sanksi, termasuk larangan terbang di wilayah udara negara Barat dan pemblokiran dari jaringan finansial.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada Minggu (27/2) pagi, negara-negara anggota G7 mengancam akan menjatuhkan sanksi baru, dengan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengatakan bahwa kelompok negara-negara kaya itu 'sepenuhnya selaras' menentang invasi Rusia ke Ukraina.

Sebelumnya, Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan agar 'pasukan pencegahan' nuklir Rusia disiagakan. Hal itu kemudian memicu protes internasional, dengan AS mengecam perintah Putin tersebut sebagai hal yang 'sama sekali tidak dapat diterima'.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, pembahasan via telepon antara Biden dengan sekutu-sekutu AS akan dilakukan saat Majelis Umum PBB membahas resolusi yang isinya mengutuk invasi militer Rusia ke Ukraina.

Majelis Umum PBB juga akan menggelar rapat darurat khusus yang tergolong langka untuk membahas invasi Rusia tersebut. Rapat darurat ini diusulkan oleh negara-negara anggota Dewan Keamanan PBB melalui voting pada Minggu (27/2) waktu setempat.

Simak video 'Tolak Peperangan, Warga AS Demo dan Kibarkan Bendera Ukraina':

[Gambas:Video 20detik]



(yld/nvc)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads