Pria Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel di Tepi Barat

Pria Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel di Tepi Barat

Novi Christiastuti - detikNews
Rabu, 01 Sep 2021 16:04 WIB
Ilustrasi penembakan tentara Israel
Ilustrasi (dok. Zaki Alfarabi/detikcom)
Tepi Barat -

Seorang pria Palestina tewas ditembak tentara Israel di wilayah Tepi Barat. Pemicu penembakan ini tidak diketahui secara jelas.

Seperti dilansir Reuters, Rabu (1/9/2021), Kementerian Kesehatan Palestina menyebut penembakan itu terjadi di dekat desa Beit Ur Al-Tahta, sebelah barat kota Ramallah, Tepi Barat, pada Selasa (31/8) malam waktu setempat.

Warga desa setempat menuturkan tidak ada keributan maupun bentrokan di area tersebut saat penembakan terjadi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Disebutkan bahwa pria Palestina itu sedang dalam perjalanan pulang kerja ketika ditembak tentara Israel.

Warga setempat mengidentifikasi korban sebagai seorang pria berusia 39 tahun yang tinggal di desa tersebut, namun membawa dokumen identitas Yerusalem yang memungkinkan dia bebas menyeberang antara Israel dan Tepi Barat.

ADVERTISEMENT

Kementerian Kesehatan Palestina tidak memberikan informasi lebih lanjut soal penembakan itu.

Sementara militer Israel menyatakan masih menyelidiki insiden tersebut.

Wilayah Tepi Barat, Gaza dan Yerusalem Timur, di mana warga Palestina berharap membentuk negara merdeka mereka, diduduki Israel dalam Perang Timur Tengah tahun 1967 silam. Tindak kekerasan sering terjadi sejak perundingan damai Israel-Palestina yang dimediasi Amerika Serikat (AS), terhenti tahun 2014 lalu.

(nvc/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads