Gempa 6,9 M Guncang Selandia Baru, Ada Peringatan Tsunami

Gempa 6,9 M Guncang Selandia Baru, Ada Peringatan Tsunami

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 04 Mar 2021 22:05 WIB
Ilustrasi gempa bumi (iStock)
Foto: Ilustrasi gempa bumi (iStock)
Jakarta -

Gempa berkekuatan 6,9 magnitudo mengguncang Selandia Baru. Peringatan tsunami dikeluarkan.

Dilansir AFP, Kamis (4/3/2021), US Geological Survey (USGS) menyatakan gempa itu berkekuatan 6,9 M. Otoritas setempat mengeluarkan peringatan gempa.

Berdasarkan data USGS, pusat gempa ada di 180 km sisi timur laut kota Gisborne. Pusat gempa ada di kedalaman dangkal yaitu hanya sekitar 10 km.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Berdasarkan parameter awal gempa, gelombang tsunammi yang berbahaya bisa terjadi di pantai yang berada dalam kisaran 300 km dari pusat gempa," tulis lembaga yang berpusat di Hawai itu.

Kekuatan gempa 6,9 M itu berdasarkan analisis terbaru USGS. Sebelumnya, otoritas Selandia Baru menyebut gempa berkekuatan 7,3 M.

ADVERTISEMENT

"Kami telah menerbitkan peringatan tsunami untuk pesisir Selandia Baru setelah gempa berkekuatan 7,3 magnitudo dekat sisi timur di pulau utara Selandia Baru," tulis New Zealand Emergency Management Agency, Kamis (4/3/2021).

Tonton juga Video: Fenomena Aneh di Kroasia, 100 Lubang Raksasa Muncul Usai Gempa

[Gambas:Video 20detik]



(imk/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads