Rusia Berhasil Uji Coba Rudal Hipersonik Baru, Putin: Ini Peristiwa Besar

Rusia Berhasil Uji Coba Rudal Hipersonik Baru, Putin: Ini Peristiwa Besar

Rita Uli Hutapea - detikNews
Rabu, 07 Okt 2020 19:07 WIB
Vladimir Putin
Foto: Vladimir Putin (ALEXEY DRUZHININ / SPUTNIK / AFP)
Jakarta -

Rusia berhasil menguji coba rudal jelajah anti-kapal hipersonik baru, dalam sebuah langkah yang dipuji oleh Presiden Vladimir Putin sebagai "peristiwa besar" bagi negara itu.

Militer Rusia menyatakan bahwa rudal Tsirkon ditembakkan dari fregat Admiral Gorshkov di Laut Putih pada Selasa (6/10) pagi waktu setempat di Arktik Rusia dan berhasil mencapai targetnya.

Valery Gerasimov, Kepala Staf Umum militer Rusia, mengatakan kepada Putin bahwa itu adalah pertama kalinya rudal itu berhasil mengenai sasaran di laut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tugas peluncuran sudah dilaksanakan. Uji coba berhasil," katanya kepada Putin seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (7/10/2020).

ADVERTISEMENT

Gerasimov mengatakan bahwa rudal itu mencapai targetnya 450 kilometer di Laut Barents dan mencapai kecepatan Mach 8 - delapan kali kecepatan suara.

Rusia dalam beberapa tahun terakhir menggembar-gemborkan pengembangan senjata baru yang futuristik, yang diharapkan akan memberikan keunggulan dalam adu senjata dengan Amerika Serikat di saat ketegangan dengan Barat meningkat.

Putin mengatakan bahwa uji coba Tsirkon adalah "peristiwa besar tidak hanya dalam kehidupan angkatan bersenjata kita, tetapi untuk seluruh Rusia".

Dia mengatakan bahwa senjata semacam itu, yang diklaim Putin tidak memiliki padanan di seluruh dunia, "tanpa keraguan akan meningkatkan kemampuan pertahanan negara kita dalam jangka panjang".

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan bahwa rencananya adalah melengkapi kapal-kapal perang dan kapal selam dengan Tsirkon.

Simak video 'Vladimir Putin Pamer Vaksin Sputnik V di Sidang PBB':

[Gambas:Video 20detik]



(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads