Beberapa Negara Bagian AS Berencana Longgarkan Lockdown Corona

Beberapa Negara Bagian AS Berencana Longgarkan Lockdown Corona

Rakhmad Hidayatulloh Permana - detikNews
Selasa, 14 Apr 2020 15:33 WIB
Virus corona: Jumlah Kematian di AS lampaui Italia, tertinggi sedunia
Foto: Corona di AS (BBC World)
Washington DC -

Sejumlah negara bagian Amerika Serikat (AS) berencana melonggarkan kebijakan lockdownnya secara bertahap dan mulai kembali membuka aktivitas ekonomi. Hal ini merupakan respon atas pandemi virus Corona (COVID-19) yang disebut mulai tampak mereda.

Seperti dilansir Reuters, Selasa (14/4/2020) sepuluh Gubernur AS dari kawasan Pantai Timur dan Barat menggelar rapat soal rencana pembukaan kembali aktivitas ekonomi secara bertahap. Hal ini dibahas dalam dua pakta regional pada Senin (13/4).


Pengumuman soal rencana ini datang dari dari kelompok gubernur Northeastern pimpinan New York. Kesepakatan serupa juga dibuat oleh negara bagian California, Oregon dan Washington. Kesepakatan ini muncul ketika Presiden AS Donald Trump menyatakan keputusan tersebut terserah kepada mereka.

Gubernur New York Andrew Cuomo mengatakan pihaknya bekerja sama dengan lima mitranya di New Jersey, Connecticut, Delaware, Pennsylvania, dan Rhode Island guna merancang strategi terbaik untuk mengurangi imbauan tetap di rumah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Seperti diketahui, imbauan tetap di rumah selama lockdown guna pencegahan Corona berlaku sejak bulan lalu. Sementara negara bagian Massachusetts mengatakan akan bergabung dengan koalisi Pantai Timur.

"Tidak ada yang pernah ada di posisi ini sebelumnya, tidak ada yang punya jawabannya. Menangani kesehatan masyarakat dan ekonomi, mana yang lebih dulu? Keduanya yang pertama," kata Cuomo.


Tiga negara Pantai Pasifik mengumumkan mereka juga berencana ikut melonggarkan lockdown.Namun mereka akan tetap memantau penurunan tingkat penyebaran virus Corona terlebih dulu.


Pengumuman itu disampaikan ketika muncul tanda-tanda bahwa wabah Corona di AS telah melewati masa puncak. Sejauh ini, pada hari Senin (13/4) tercatat ada 1.500 kematian baru akibat Corona. Angka ini turun jika dibandingkan minggu lalu yang mencapai 2.000 kematian setiap 24 jam. Hal serupa juga tampak dalam penambahan kasus positif Corona baru yang mencapai sekitar 23 ribu kasus. Sedangkan tren kasus minggu lalu dari 30 ribu hingga 50 ribu kasus per hari.

Halaman 2 dari 2
(rdp/nvc)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads