Seperti dilaporkan kantor berita Saudi Press Agency (SPA) dan dilansir AFP, Jumat (13/12/2019), kebakaran yang melanda penjara Al-Malaz yang ada di Riyadh ini terjadi pada Kamis (12/12) dini hari waktu setempat.
Para narapidana yang ada di dalam penjara itu segera dievakuasi. Para korban luka dilarikan ke rumah sakit usai kebakaran terjadi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Petugas pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi telah berhasil memadamkan kebakaran itu.
"Petugas pemadam spesialis dengan bantuan otoritas pertahanan sipil mampu mengendalikan api dan mencegah kebakaran semakin meluas," demikian pernyataan otoritas penjara Saudi dalam pernyataannya seperti dikutip SPA.
"Akibatnya (dari kebakaran) tiga orang tewas dan 21 orang lainnya luka-luka," imbuh otoritas penjara Saudi dalam pernyataannya.
Penyebab kebakaran ini belum diketahui secara jelas. Otoritas setempat tengah melakukan penyelidikan secara menyeluruh.
Diketahui bahwa insiden kebakaran semacam ini cukup sering terjadi di Saudi, yang dalam beberapa kasus disebabkan lemahnya penegakan aturan keselamatan bangunan.
Pada September lalu, lima orang mengalami luka-luka dalam kebakaran yang melanda sebuah stasiun kereta cepat di Jeddah. Stasiun itu melayani sistem Kereta Cepat Haramain yang memiliki rute Mekah dan Madinah, dua kota suci bagi umat Islam.
Halaman 2 dari 2
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini