Eks PM Pakistan Ditangkap Badan Anti-Korupsi

Eks PM Pakistan Ditangkap Badan Anti-Korupsi

Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
Jumat, 19 Jul 2019 03:05 WIB
Eks PM Pakistan Ditangkap Badan Anti-Korupsi
Eks PM Pakistan Shahid Khaqan Abbasi (Foto: Reuters)
Islamabad - Badan anti-korupsi Pakistan menangkap mantan PM Pakistan, Shahid Khaqan Abbasi. Penangkapan Abbasi terkait proyek terminal gas alam cair (LNG).

Abbasi ditangkap pada Kamis (18/7). Dia ditangkap saat dalam perjalanan ke sebuah konferensi pers di Kota Lahore timur.

"Dia ditangkap dan diperkirakan akan dihadapkan ke pengadilan NAB ... baik hari ini atau besok," ujar seorang pejabat senior di Biro Akuntabilitas Nasional (NAB), yang tak mau disebutkan namanya, seperti dikutip dari AFP, Jumat (19/7/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seorang pejabat kedua dari NAB juga mengkonfirmasi penangkapan itu.



Penangkapan Abbasi ini pun menimbulkan kecaman dari oposisi. Mereka menuding pemerintah berusaha untuk membungkam lawan-lawan politiknya.

"Saya percaya hari ini adalah hari hitam lain dalam sejarah Pakistan," kata seorang anggota parlemen senior dari partai Liga Muslim Pakistan-Nawaz (PML-N), Ahsan Iqbal dikutip dari Reuters.



"Kami tidak takut dengan tindakan fasis Anda. Jangan berpikir bahwa Anda akan menyumbat suara kami melalui penangkapan seperti itu," lanjutnya. Iqbal menuduh Perdana Menteri Imran Khan berusaha menekan oposisi.

Terpisah, Ketua Partai Rakyat Pakistan (PPP), Bilawal Bhutto Zardari juga mengutuk penangkapan Abbasi. Zardari menilai penangkapan Abbasi adalah bagian dari 'witchhunt' pemerintah terhadap perwakilan terpilih.


(mae/eva)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads