Dilansir dari AFP, Minggu (19/5/2019), api mulai menyembur keluar dari papan reklame sekitar jam 3 sore waktu setempat.
Terlihat petugas pemadam kebakaran yang sedang berupaya memadamkan api. Lalu lintas di sekitar lokasi terlihat macet.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Para pengguna media sosial mengunggah gambar dan video yang menunjukkan kobaran api di satu sisi tanda itu ketika menampilkan iklan minuman yang menjadi sponsor perayaan World Pride New York bulan depan. Perayaan itu menandai peringatan 50 tahun pemberontakan hak-hak gay Stonewall.
Seorang juru bicara Departemen Pemadam Kebakaran New York mengatakan tidak ada korban luka dan tidak ada kerusakan pada bangunan tempat papan itu dipasang.
Api terkendali pada pukul 3.58 sore, katanya kepada AFP. Belum jelas apa yang memulai kebakaran itu.
Simak Juga 'Adele dan Jennifer Lawrence Kejutkan Pengunjung Bar Gay':
(haf/tor)











































