Dombroski adalah mahasiswa tingkat pertama di Universitas St Joseph, Philadelphia. Dia merupakan anggota tim rugby yang berada di Pulau Bermuda untuk bertanding.
Seperti dilansir CNN, Rabu (21/3/2018), turnamen rugby yang diikuti Dombroski selesai pada Sabtu (17/3). Dia kemudian pergi bersama teman-teman dan keluarganya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Polisi mendapat laporan atas hilangnya Dombroski pada Minggu (18/3) pagi. Berdasarkan rekaman CCTV, pemuda itu terakhir terlihat berjalan sendirian sambil menelepon.
Pada Selasa (20/3), polisi menyatakan bahwa jenazah Dombroski ditemukan di sebuah parit. Polisi masih memeriksa lokasi penemuan jenazah.
"Kami ikut berbelasungkawa pada keluarga Dombroski," kata Plt Wakil Komisioner Polisi Bermuda, James Howard.
Seperti dilansir ABC News, Kepolisian Bermuda menyatakan jenazah Dombroski tidak terikat saat ditemukan. Autopsi akan dilakukan untuk menemukan penyebab kematiannya yang masih misterius.
Sementara itu, pemilik bar di Bermuda menyebut Dombroski tidak terlihat mabuk sebelum dia menghilang. "Dia tidak sadar, tapi tidak mabuk," kata pemilik bar, Frank Arnold kepada CBS.
(imk/ita)