Abu Sayyaf Tewaskan 6 Tentara Filipina dalam Pertempuran

Abu Sayyaf Tewaskan 6 Tentara Filipina dalam Pertempuran

Rita Uli Hutapea - detikNews
Jumat, 10 Nov 2017 14:04 WIB
Foto: AFP
Manila - Para militan Abu Sayyaf menewaskan enam tentara Filipina dan melukai empat tentara lainnya di Pulau Basilan, Filipina selatan. Ini terjadi seiring militer Filipina memfokuskan operasi militer terhadap kelompok radikal itu, setelah berhasil merebut kembali kota Marawi dari para militan pro-ISIS.

Militer mengalihkan operasinya ke Basilan setelah mengakhiri operasi tempur selama lima bulan di Marawi bulan lalu.

"Kami mengejar anggota-anggota Abu Sayyaf yang terus bertahan di Basilan dan hingga saat ini, ada pertempuran-pertempuran yang dilaporkan pada kami, khususnya pagi tadi," kata juru bicara militer Mayor Jenderal Restituto Padilla pada media ANC seperti dilansir kantor berita Reuters, Jumat (10/11/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sepuluh tentara terluka dalam pertempuran melawan Abu Sayyaf tersebut, namun enam orang di antaranya meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit. Pertempuran itu terjadi saat para tentara Filipina yang sedang memburu wakil komandan Abu Sayyaf, Furiji Indama terlibat baku tembak dengan kelompok Abu Sayyaf di kota Sumisip.

Dua batalyon tentara kemudian dikerahkan untuk membantu para tentara yang terlibat baku tembak dengan para militan. Juru bicara militer Filipina lainnya, Kapten Jo-Ann Petinglay mengatakan, dua helikopter penyerang juga dikerahkan untuk memberikan dukungan udara.

"Kami akan terus mengejar Abu Sayyaf dan menghabisi mereka semua," tegas Petinglay.

Para militan Abu Sayyaf dikenal akan aksi pengeboman, pemenggalan, pemerasan dan penculikan untuk meminta uang tebusan di wilayah Filipina selatan. Abu Sayyaf juga ikut serta dalam serangan militan pro-ISIS di Marawi pada Mei lalu, yang memicu operasi militer selama lima bulan. (ita/ita)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads