Aktris bernama Heather Lind (34) ini menuturkan insiden itu terjadi empat tahun lalu, dalam sebuah acara untuk mempromosikan serial televisi berjudul 'Turn: Washington's Spies'. Saat itu, Lind sedang berfoto bersama Bush senior dan istrinya serta beberapa orang lainnya.
Tudingan ini muncul via postingan Instagram dari Lind, yang kini telah dihapus. Namun screenshot postingan Instagram itu beredar di internet.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto itu diambil saat keduanya bersama dengan tiga mantan Presiden AS, yakni Jimmy Carter, Bill Clinton dan George W Bush yang merupakan anak Bush senior, menghadiri konser amal bagi korban badai di AS pada Sabtu (21/10) waktu setempat. Lind menyebut foto itu mengingatkan dirinya akan peristiwa yang dialaminya saat bertemu Bush senior sekitar empat tahun lalu.
"Saya merasa terganggu karena saya menyadari rasa hormat yang diberikan kepada para mantan presiden yang telah selesai menjabat. Tapi ketika saya mendapat kesempatan untuk bertemu George HW Bush empat tahun lalu untuk mempromosikan acara televisi soal sejarah yang melibatkan saya, dia melecehkan saya secara seksual saat saya berpose untuk foto serupa," tulis Lind.
"Dia (Bush senior-red) tidak menjabat tangan saya. Dia menyentuh saya di bagian belakang dari kursi rodanya, dengan istrinya, Barbara Bush berdiri di sampingnya. Dia melontarkan lelucon jorok kepada saya," imbuhnya.
"Dan kemudian, selama difoto, dia menyentuh saya lagi," sebut Lind, sembari menambahkan bahwa istri Bush senior, "Memutar bola matanya seakan berkata, 'jangan lagi'."
Menanggapi hal ini, Bush senior melalui juru bicaranya, Jim McGrath, menyampaikan permohonan maaf kepada Lind. Juru bicara menyebut perilaku Bush senior itu merupakan 'upaya untuk melucu'.
"Presiden Bush duduk di kursi roda selama lima tahun terakhir, jadi lengannya berada di pinggang bagian bawah orang-orang yang berfoto dengannya. Untuk membuat orang-orang merasa lebih santai, presiden secara rutin melontarkan lelucon yang sama -- dan terkadang, dia menepuk bagian belakang beberapa wanita dalam hal yang dimaksudkan sebagai sikap yang ramah," terang McGrath.
"Beberapa orang memandangnya tak bersalah; yang lain jelas memandangnya tidak pantas. Untuk siapa saja yang merasa tersinggung olehnya, Presiden Bush meminta maaf secara tulus," tandasnya.
(nvc/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini