Macron dan Setelan Jas 'Murah' yang Mencuri Perhatian

Macron dan Setelan Jas 'Murah' yang Mencuri Perhatian

Niken Purnamasari - detikNews
Senin, 15 Mei 2017 03:12 WIB
Macron dan Setelan Jas Murah yang  Mencuri Perhatian
Macron saat dilantik. Foto: Getty Images
Paris - Emmanuel Macron resmi dilantik menjadi Presiden Prancis pada Minggu (14/5/2017) waktu setempat. Bukan cuma soal sebutan Macron sebagai Presiden termuda sepanjang sejarah Prancis yang mencuri perhatian. Satu hal lain yang menarik adalah setelan jas yang dikenakan Macron dalam pelantikan.

Dilansir Reuters, Senin (15/5/2017), Macron mengenakan jas seharga 450 Euro atau sekitar Rp 6,5 juta. Harga jas tersebut dianggap murah apalagi untuk dipakai sekelas presiden.


Macron bersama sang istri tercinta.Macron bersama sang istri tercinta. Foto: Christian Hartmann/ Reuters

Banyak pihak yang menilai pakaian dengan harga murah yang dikenakan Macron sebagai upaya membangun citra yang jauh dari kesan glamor. Sebab para pemimpin Prancis sebelumnya dikenal gemar mengenakan sesuatu dengan harga 'wah'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Macron bersama Hollande.Macron bersama Hollande. Foto: Christian Hartmann/ Reuters

Salah satunya seperti mantan presiden Prancis Nicolas Sarkozy yang dijuluki 'Presiden Bling-bling'. Publik menilai gaya hidup Sarkozy terlalu mencolok. Selain itu ada pula Francois Hollande yang dikecam lantaran menghabiskan uang 10.000 Euro (Rp 145,7 juta) sebulan hanya untuk penata rambut.

Warga Prancis kerap dibuat geram akan hal tersebut. Dalam hasil jajak pendapat menunjukkan, warga Prancis menginginkan sosok Presiden yang berbeda dari sebelumnya. Pilihan pakaian Macron yang dikenakan pada hari ini sekaligus menandakan harapan warga Prancis yang mulai terwujud. (nkn/nkn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads