Kedinginan, 22 Imigran Jalan Kaki dari Amerika Menuju Kanada

Kedinginan, 22 Imigran Jalan Kaki dari Amerika Menuju Kanada

Rita Uli Hutapea - detikNews
Rabu, 08 Feb 2017 13:49 WIB
Kedinginan, 22 Imigran Jalan Kaki dari Amerika Menuju Kanada
ilustrasi pengungsi (Foto: REUTERS/Marko Djurica)
Ottawa - Dengan menahan udara dingin yang menusuk tulang, sebanyak 22 imigran pergi meninggalkan Amerika Serikat untuk melintasi perbatasan dan masuk ke Kanada. Mereka akan mengajukan suaka di Kanada.

Kebanyakan dari mereka telah menempuh perjalanan panjang dan berbahaya untuk masuk ke AS. Sebagian besar imigran tersebut berasal dari Somalia. Kepada media lokal, para pengungsi itu mengaku cemas akan AS setelah Presiden Donald Trump memerintahkan penghentian penerimaan pengungsi, serta melarang warga dari tujuh negara mayoritas muslim, termasuk Somalia, masuk ke AS.

Setelah melihat foto-foto Perdana Menteri (PM) Kanada Justin Trudeau menyambut para pengungsi Suriah tahun lalu, para imigran itu pun memutuskan untuk mengungsi ke Kanada. Apalagi setelah bulan lalu, PM Trudeau mengangkat Ahmed Hussen asal Somalia sebagai Menteri Imigrasi Kanada.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah tiba di Kanada, para pengungsi tersebut menelepon polisi federal untuk meminta bantuan. Mereka kemudian dibawa ke sebuah pos perbatasan di Emerson, Manitoba.

"Mereka biasanya menelepon kami jika mereka kedinginan atau tersesat, dan kami menemukan mereka di tepi jalan raya," ujar pejabat kepolisian Kanada, Paul Manaigre.

Dikatakannya, biasanya para pengungsi tiba dalam kelompok-kelompok yang terdiri dari empat atau lima kelompok. Kelompok terbaru -- 19 orang tiba pada Sabtu (4/2) dan 3 orang tiba pada Minggu (5/2) -- setelah berjalan kaki selama lima jam di tengah cuaca yang sangat dingin dengan suhu udara -20 derajat Celsius.

"Kami bersimpati, saya pribadi bersimpati pada mereka yang mencari keselamatan dan keamanan di negara kami," ujar Menteri Imigrasi Kanada Ahmed Hussen.

"Saya tahu orang-orang telah mengalami banyak hal," imbuhnya seraya menyebutkan bahwa Kanada memiliki sistem pengungsi yang benar-benar penuh pengungsi.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads