Dalam rapat mingguan yang dipimpin Raja Salman, kabinet Saudi menekankan "kekuatan hubungan antara Arab Saudi dan AS harapan untuk mengembangkan dan memperkuat hubungan," demikian dilaporkan kantor berita resmi Saudi Press Agency seperti dilansir AFP, Selasa (24/1/2017).
Kabinet Saudi juga menyampaikan ucapan selamat kepada Trump menyusul pelantikannya pada Jumat, 20 Januari lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Para pemimpin Saudi menganggap Obama enggan terlibat dalam perang saudara di Suriah dan konflik-konflik regional lainnya.
Menteri Luar Negeri Saudi Adel al-Jubeir pekan lalu berharap, pemerintahan Trump akan lebih terlibat di Timur Tengah dan dunia umumnya, serta meningkatkan hubungan dengan sekutu-sekutu. (ita/ita)











































