Kementerian Dalam Negeri Mesir menyatakan seperti dilansir kantor berita AFP, Selasa (17/1/2017), dua orang di antara para penyerang tewas ketika polisi balas menembak. Tiga polisi lainnya luka-luka dalam insiden penembakan yang terjadi pada Senin (16/1) malam waktu setempat.
Serangan bersenjata itu terjadi di pos pemeriksaan al-Naqab, sekitar 80 kilometer dari kota el-Kharga, ibukota provinsi el-Wadi el-Gedid.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kebanyakan serangan militan itu terjadi di wilayah utara Semenanjung Sinai, yang berbatasan dengan Israel dan Jalur Gaza Palestina. Namun serangan-serangan juga terjadi di wilayah-wilayah Mesir lainnya, termasuk di ibukota Kairo.
Sebelumnya pada 10 Januari lalu, kelompok radikal ISIS mengklaim serangan bom mobil di pos pemeriksaan kepolisian di Sinai, yang menewaskan delapan orang pada 9 Januari lalu. ISIS juga telah mengklaim mendalangi serangan bom bunuh diri di gereja Kristen Koptik di Kairo pada 11 Desember 2016 lalu. Serangan itu menewaskan 28 orang. (ita/ita)











































