Semua Diplomat AS Era Obama Akhiri Jabatan Saat Trump Dilantik

Semua Diplomat AS Era Obama Akhiri Jabatan Saat Trump Dilantik

Novi Christiastuti - detikNews
Jumat, 06 Jan 2017 17:19 WIB
Donald Trump saat bertemu Barack Obama di Gedung Putih (REUTERS/Kevin Lamarque)
Washington DC - Semua diplomat Amerika Serikat (AS) yang ditunjuk Presiden Barack Obama akan mengakhiri jabatannya saat hari pelantikan presiden terpilih Donald Trump pada 20 Januari. Hal ini diatur dalam instruksi yang dirilis tim transisi Trump sejak bulan lalu.

"Saya akan pergi pada 20 Januari," kata Duta Besar AS untuk Selandia Baru, Mark Gilbert, via pesan Twitter kepada Reuters, Jumat (6/1/2017).

Disebutkan Gilbert kepada Reuters, instruksi itu dirilis ke seluruh diplomat AS, tanpa pengecualian, melalui 'kawat' Departemen Luar Negeri AS pada 23 Desember 2016 lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya surat kabar AS, New York Times melaporkan, pemerintahan AS terdahulu, baik dari Partai Demokrat maupun Partai Republik, secara tradisi selalu memberikan perpanjangan waktu untuk para diplomat.

Perpanjangan waktu khususnya diberikan kepada diplomat yang memiliki anak usia sekolah, agar mereka tetap menjabat selama beberapa minggu atau bulan hingga anak-anak mereka menyelesaikan sekolahnya.

Pihak Departemen Luar Negeri AS dan juga tim transisi Trump enggan mengomentari isu ini.

Namun dituturkan seorang pejabat senior tim transisi Trump kepada New York Times, tidak ada motif kebencian maupun tujuan negatif dari langkah ini. Pejabat yang enggan disebut namanya itu, menyebut langkah ini sebagai persoalan sederhana untuk memastikan diplomat era Obama meninggalkan pemerintahan sesuai jadwal, sama seperti ribuan ajudan politik di Gedung Putih dan pegawai badan federal AS lainnya.

Para diplomat AS menuturkan kepada New York Times, bahwa instruksi itu membuat kehidupan pribadi mereka berantakan. Beberapa diplomat bingung untuk mengatur kehidupan mereka dan mencari visa yang mengizinkan mereka tinggal di negara tempat mereka betugas sebelumnya, agar anak-anak mereka bisa melanjutkan sekolah hingga selesai.

(nvc/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads