Turki: Pelaku Penembakan Kelab Malam Kemungkinan Warga Uighur

Turki: Pelaku Penembakan Kelab Malam Kemungkinan Warga Uighur

Rita Uli Hutapea - detikNews
Kamis, 05 Jan 2017 18:19 WIB
Turki: Pelaku Penembakan Kelab Malam Kemungkinan Warga Uighur
penembakan di kelab malam Turki (Foto: Reuters/Osman Orsal)
Istanbul, - Pelaku penembakan massal di kelab malam di Istanbul, Turki masih terus diburu. Deputi Perdana Menteri Turki Veysi Kaynak menyatakan, pelaku kemungkinan seorang warga etnis Uighur.

Disebutkan Kaynak, otoritas Turki saat ini telah mengetahui di mana kemungkinan tempat persembunyian pria, yang menewaskan 39 orang dalam serangan pada 1 Januari lalu itu. Kaynak menyebut pria yang tidak disebut namanya itu, sebagai anggota sebuah sel "yang terlatih khusus" yang melakukan penembakan brutal itu seorang diri.

Menurut Kaynak, meski kemungkinan bahwa pelaku telah melarikan diri ke luar negeri, tak bisa dikesampingkan, namun aparat keamanan di wilayah Turki lebih mungkin menemukan dia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Identitas teroris tersebut telah ditetapkan oleh pasukan keamanan dan kemungkinan keberadaannya juga telah diketahui," ujar Kaynak dalam wawancara dengan media A Haber seperti dilansir kantor berita Reuters, Kamis (5/1/2017).

Sebelumnya, kelompok radikal ISIS mengklaim bertanggung jawab atas penembakan brutal tersebut. ISIS menyebut penembakan itu sebagai pembalasan atas keterlibatan militer Turki di Suriah.

Otoritas Turki telah menangkap sejumlah orang terkait penembakan di kelab malam mewah di Istanbul tersebut. Kantor berita Anadolu melaporkan, polisi melakukan penggerebekan di sebuah kota di pinggiran Istanbul pada Kamis dini hari waktu setempat dan menangkap sejumlah tersangka yang diduga terkait penembakan tersebut. Menurut media-media lokal, beberapa warga Uighur termasuk di antara mereka yang ditahan.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads