Seperti dilansir Reuters, Minggu (31/7/2016), sambaran petir juga menewaskan 15 orang di Bangladesh dalam 2 hari terakhir. Demikian pernyataan dari pejabat badan penanggulangan bencana di Dhaka.
Tahun ini, ada 300 orang yang meninggal akibat tersambar petir di Bangladesh. Akibat cuaca buruk beberapa hari ini, 17 orang di Bangladesh juga tewas akibat banjir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sekitar 50.000 orang dari sisi selatan dan timur India sudah mengungsi. Badai membuat ketinggian air sudah membahayakan dan merusak ladang serta merobohkan rumah.
Mayoritas dari 32 orang yang tewas akibat tersambar petir di Odisha merupakan buruh tani. Perdana Menteri India, Narendra Modi menyebut kematian mereka menyedihkan.
Upaya penyelamatan masih terus berlangsung. Banjir di India yang merupakan masalah tahunan. Kondisi ini diperparah dengan infrastruktur yang rapuh, saluran air yang tersumbat dan ekspansi perkotaan yang tidak terkendali.
(imk/imk)











































