Amerika Serikat melancarkan serangan udara melalui drone ke daerah terpencil Pakistan di sepanjang batas Afghan. Pemimpin Taliban Mullah Akhtar Mansour disebut kemungkinan tewas dalam serangan itu.
Dilansir AFP, Minggu (22/5/2016), serangan itu telah mendapat persetujuan dari Presiden Barack Obama. Seorang laki-laki disebut tewas ketika bepergian menggunakan kendaraan ke arah barat daya kota Ahmad Wal.
Selain itu, AS mengklaim tidak ada penduduk sipil yang menjadi korban dalam serangan itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, enam militan Taliban dieksekusi di Afghanistan. Ini merupakan eksekusi Taliban pertama yang dilakukan sebagai bagian dari kebijakan garis keras Presiden Ashraf Ghani terhadap kelompok radikal Taliban.
"Sesuai konstitusi Afghan... Ghani menyetujui eksekusi enam teroris yang melakukan kejahatan mengerikan terhadap warga sipil dan keamanan publik," demikian disampaikan istana kepresidenan Afghan seperti dilansir kantor berita AFP, Senin (9/5/2016). (dhn/dhn)











































