"Pihak Korea Utara telah memberitahu bahwa kapal pesiar itu dibawa ke pelabuhan Kimchaek," ucap pejabat Kementerian Luar Negeri Rusia, Igor Agafonov, di kota Vladivostok, kepada kantor berita RIA Novosti, seperti dilansir AFP, Sabtu (14/5/2016).
"Para kru masih hidup dan dalam keadaan baik-baik saja. Kami masih menunggu penjelasan dari Korea Utara mengenai alasan dari penahanan itu," imbuh Aganofov yang juga menyebut bahwa diplomatnya tengah meminta izin untuk menemui para kru itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pihak kedutaan telah memberikan catatan kepada Korea Utara agar segera melepaskan para kru," ucap juru bicara utusan Rusia di Korea Utara, Denis Samsonov kepada kantor berita RIA Novosti.
Pada Jumat lalu, Wakil Presiden Federasi Pelayaran Regional Yevgeny Khromchenko menulis di halaman Facebook-nya bahwa kepal itu diberhentikan oleh 'nelayan Korea Utara' di jarak 85 nautical miles atau 160 km dari pantai. Kapal itu juga diderek ke daratan.
(dhn/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini