40 Hari Usai Teror Bom, Bandara Brussels Dibuka Kembali

40 Hari Usai Teror Bom, Bandara Brussels Dibuka Kembali

Novi Christiastuti - detikNews
Senin, 02 Mei 2016 18:15 WIB
40 Hari Usai Teror Bom, Bandara Brussels Dibuka Kembali
Terminal keberangkatan bandara Brussels dibuka kembali (REUTERS/Eric Vidal)
Brussels - Selang 40 hari usai teror bom bunuh diri, terminal keberangkatan bandara Brussels, Belgia kembali dibuka. Namun pembukaan ini baru diberlakukan di sebagian terminal.

Pembukaan kembali terminal keberangkatan bandara Brussels di Zaventem ini dilakukan pada Minggu (1/5) waktu setempat, atau selang sebulan lebih 10 hari setelah dua bom bunuh diri mengguncang bandara tersebut. Dua ledakan itu ditambah satu ledakan di stasiun kereta Maelbeek menewaskan total 32 orang.

"Kita kembali pada pemandangan familier para penumpang di terminal keberangkatan," ucap Kepala Bandara Brussels, Arnaud Feist, dalam upacara pembukaan kembali bandara, seperti dilansir AFP, Senin (2/5/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Tersangka Bom Brussel Mengaku Buang Bom ke Toilet

Ledakan pada 22 Maret lalu menghancurkan terminal keberangkatan bandara Brussels. Langit-langit bandara ambruk, kaca jendela pecah dan meja-meja untuk check-in hancur akibat ledakan itu.

Bandara Brussels kembali dibuka selang 40 hari usai teror bom (REUTERS/Eric Vidal)

Saat upacara pembukaan, bendera Belgia dipasang di kedua sisi panggung dengan tanggal serangan dan ucapan penghormatan untuk para korban ledakan. Pesan dari berbagai bahasa itu berbunyi 'Cinta mengalahkan kebencian' dan 'Kekerasan tidak akan menjadi jawaban'.

Bandara Brussels kembali dibuka selang 40 hari usai teror bom (REUTERS/Eric Vidal)

Saat ini, sekitar 400 penumpang untuk tiga penerbangan saja yang boleh check-in di terminal keberangkatan yang baru dibuka kembali pada Minggu (1/5) sore. Suasana di dalam terminal keberangkatan bandara Brussels relatif sepi dibanding suasana sebelum ledakan terjadi.

Baca juga: Sebulan Usai Bom Bunuh Diri, Stasiun Kereta Brussels Dibuka Kembali

Secara simbolis, penerbangan yang mulai beroperasi antara lain maskapai Brussels Airlines dan Jetairfly TUI Airlines Belgium, yang terbang ke tiga tujuan yakni Malaga, Palma de Mallorca dan Lisbon.

"Kami yang pertama di sini, kami tidak tahu akan seperti ini, kami mendengarnya di televisi pagi ini. Rasanya sangat sedih ada di sini," ucap warga Belgia, Jeanine Lauwen (61), yang menjadi salah satu penumpang pertama setelah bandara dibuka kembali.

Bandara Brussels kembali dibuka selang 40 hari usai teror bom (REUTERS/Eric Vidal)


Bandara Brussels ditutup total selama 12 hari setelah ledakan mengguncang. Operasional bandara kemudian secara bertahap mulai pulih, meskipun diprediksi belum akan kembali pada kapasitas penuh hingga Juni mendatang.

(nvc/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads