Ada Ancaman Bom, Pesawat Swedia Terpaksa Dialihkan

Ada Ancaman Bom, Pesawat Swedia Terpaksa Dialihkan

Rita Uli Hutapea - detikNews
Jumat, 22 Jan 2016 17:40 WIB
Ada Ancaman Bom, Pesawat Swedia Terpaksa Dialihkan
Foto: Thinkstock
Stockholm, - Sebuah pesawat Scandinavian Airlines yang bertolak dari London, Inggris menuju Stockholm, Swedia terpaksa dialihkan ke kota Gothenburg, Swedia karena adanya ancaman bom. Para penumpang pun dievakuasi dari pesawat.

Pesawat milik maskapai Swedia itu mengangkut 72 orang.

"Sebanyak 72 orang di dalam pesawat, termasuk kru, sedang dievakuasi saat ini," ujar juru bicara kepolisian setempat, Stefan Gustafsson seperti dikutip kantor berita AFP, Jumat (22/1/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pesawat tersebut saat ini berada di area terpencil di bandara Landvetter di Gothenburg, yang berada di wilayah pantai barat Swedia. Skuad bom telah didatangkan untuk melakukan pencarian bom di dalam pesawat.

Belum diketahui apakah bahan peledak ditemukan dalam pencarian. Belum ada keterangan lebih detail mengenai insiden ini.

Pesawat tersebut mendarat di bandara Landvetter pada Jumat (22/1) sekitar pukul 10.00 waktu setempat. Landvetter merupakan bandara terbesar kedua di Swedia, dengan mencatat kedatangan sekitar enam juta penumpang pada tahun 2015.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads