Menlu AS John Kerry Akan Bertemu Menlu Arab Saudi di London

Menlu AS John Kerry Akan Bertemu Menlu Arab Saudi di London

Rina Atriana - detikNews
Kamis, 14 Jan 2016 05:38 WIB
Menlu AS John Kerry Akan Bertemu Menlu Arab Saudi di London
John Kerry (Foto: REUTERS/Mandel Ngan/Pool)
Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serikat John Kerry akan bertemu Menlu Arab Saudi Adel al-Jubeir di London pada Kamis (14/1) ini. Keduanya akan membahas penyelesaian konflik Saudi dan Iran.

"Mereka akan membahas berbagai isu, isu-isu bilateral dan global, termasuk jelas isu Iran dan krisis yang sedang berlangsung di Suriah," kata Juru Bicara Menlu AS Mark Toner di tengah perjalanan ke London, seperti dilansir AFP, Kamis (14/1/2016).

Hubungan diplomatik Washington dan Riyadh begitu dekat dalam puluhan tahun ke belakang. Hanya saja beberapa bulan terakhir terjadi ketegangan menyusul diplomatik Amerika-Iran yang semakin dekat. Di mana Saudi melihat Iran sebagai musuh yang berbahaya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kerry saat ini lebih banyak menghabiskan waktu untuk berkomunikasi dengan Iran Menlu Iran daripada dengan Adel al-Jubeir. Sedekat apapun hubungan dengan Iran, Kemlu AS tetap berusaha keras untuk menjaga hubungan baik dengan Saudi.

AS tetap kritis atas apa yang mereka sebut peran destabilisasi (perbuatan yang menyebabkan tidak stabil) Iran di wilayah tersebut, program rudal balistik ilegal dan sponsor dari kelompok-kelompok ekstremis di Iran.

London diharapkan dapat menjadi kesempatan untuk Kerry meyakinkan Jubeir bahwa AS tetap berkomitmen terhadap aliansi mereka. Serta untuk mempersiapkan jalan bagi perundingan damai Suriah akhir Januari ini.

Sebelumnya Arab Saudi telah menyatakan mengambil peran dalam upaya perdamaian di Suriah. Saudi juga akan mengirim tim perunding gabungan ke Jenewa, Swiss, pada 25 Januari mendatang.

(rna/rjo)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads