Daerah Kurnell di pinggir Sydney paling parah terkena badai yang mirip tornado ini. Selain menimbulkan angin kencang, badai ini juga menimbulkan hujan es dengan butiran es yang besarnya mencapai sebesar bola golf. Badai ini juga memicu banjir bandang dan hujan lebat di sejumlah kawasan.
Cuaca buruk ini juga memicu evakuasi pengunjung di Westfield Bondi Junction setelah adanya bagian atap yang ambruk di pusat perbelanjaan itu. Bagian gawat darurat di rumah sakit Sutherland Hospital juga dikosongkan dikarenakan kemungkinan kebakaran akibat listrik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seorang warga Kurnell mengatakan, badai ini terdengar seperti "kereta barang yang tengah melintas".Β "Ini kehancuran total," ujarnya kepada media Sky New.
Di Kurnell, kecepatan angin tercatat mencapai 213 kilometer per jam.
Warga lainnya di Kurnell menyampaikan laporan senada. "Atap rumah tetangga saya lepas, pohon-pohon semuanya tumbang di halaman depan," ujarnya kepada media Australian Broadcasting Corp
Biro cuaca setempat menyatakan, peringatan terjadinya angin kencang, hujan es dan hujan lebat berlaku untuk wilayah Sydney tengah, bandara Sydney dan Sydney Harbour Bridge.
(ita/ita)











































