Ribuan pabrik di pinggiran Chennai terpaksa ditutup akibat banjir, yang juga menyebabkan terputusnya aliran listrik. Bandara internasional di Chennai pun terkena dampak banjir ini. Sekitar 25 penerbangan dibatalkan pada hari Rabu ini karena setidaknya satu landasan terendam banjir.
"Kami telah memulai operasi penyelamatan namun tantangan terbesar adalah menemukan cara untuk membersihkan bandara dan jalan-jalan utama yang terendam banjir," ujar Anurag Gupta, pejabat senior di Otoritas Manajemen Bencana Nasional di New Delhi seperti dilansir kantor berita Reuters, Rabu (2/12/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akhir bulan lalu, para ahli meteorologi mengingatkan bahwa sisa-sisa Topan Marilyn, atau In-Fa yang melewati dekat Filipina, bisa mendatangkan hujan lebat di wilayah pantai timur India.
Atas bencana banjir ini, Perdana Menteri Narendra Modi memerintahkan tim-tim penyelamat dan pasukan paramiliter untuk melakukan operasi penyelamatan di Chennai.
(ita/ita)











































