Seperti halnya yang terjadi di sebuah pusat perbelanjaan di Novy Urengoy, Rusia baru-baru ini. Lewat tayangan CCTV terlihat jelas seorang bocah perempuan tampak asyik sendiri bermain dengan pegangan eskalator di mal bernama 'Solnechny' tersebut.
Awalnya si bocah hanya meletakkan kedua tangannya di atas pegangan eskalator yang terbuat dari karet itu, namun ia masih bisa menahan tubuhnya sehingga tak sampai terbawa naik. Tetapi lama-kelamaan ia memperkuat cengkeramannya. Tak butuh waktu lama, tubuhnya pun terbawa naik ke atas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untung hal itu langsung diketahui oleh sang bibi, meskipun saat itu ia terlihat sibuk memperhatikan ponselnya. Ia berhasil mencengkeram salah satu lengan keponakannya, dan berusaha menahannya selama mungkin.
Namun karena eskalator tetap berjalan naik, wanita ini tak kuasa dan mempertahankan genggamannya dalam waktu lama. Pegangan si bibi pun terlepas begitu saja, dan bocah berumur lima tahun itu terjatuh ke lantai di bawahnya, lewat sela-sela pagar kaca dan eskalator yang ada di mal tersebut.
Tak bisa berbuat apa-apa, sang bibi hanya terlihat shock sesampainya di lantai atas. Ia bahkan nyaris pingsan karena baru saja membiarkan keponakannya terjatuh ke lantai bawah. Demikian seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (29/10/2015).
Lantas bagaimana nasib keponakannya? Si kecil yang diketahui bernama Linara itu rupanya sangat beruntung karena ia tak sampai mengalami luka serius, mengingat ia hanya jatuh dari lantai dua ke lantai satu.
Menurut laporan media setempat, Linara hanya mengalami luka lecet di beberapa bagian tubuhnya. Ngeri, ya?
Baca juga: Perhatikan Hal ini Jika Bawa Anak Naik Eskalator
(lll/nvc)











































