Pihak kampus menuai kritikan keras karena dianggap tidak tegas menangani kasus ini. Dalam pernyataan, seperti dilansir AFP, Kamis (15/10/2015), pihak University of California Berkeley menyatakan bahwa profesor Geoff Marcy telah resmi berhenti dari posisinya sebagai dosen.
Hal ini, menurut pihak kampus, setelah hasil penyelidikan menemukan adanya tindakan hina dan tidak bisa dimaafkan yang dilakukan Marcy.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Marcy dituding melakukan pelecehan seksual terhadap sejumlah mahasiswi beberapa kali antara tahun 2001 hingga 2010. Pria berusia 61 tahun ini dituding berperilaku tak senonoh termasuk meraba, mencium dan memijat mahasiswinya dengan tidak sopan.
Pihak kampus melakukan penyelidikan setelah muncul laporan soal perilaku tak senonoh Marcy. Sementara itu, Marcy telah menyatakan permohonan maaf dalam surat terbukanya pekan lalu.
"Sementara saya tidak setuju dengan setiap laporan yang muncul, jelas perilaku saya tidak disambut baik oleh beberapa wanita. Saya akan bertanggung jawab penuh dan menyatakan diri saya sepenuhnya bertanggung jawab atas tindakan saya dan dampaknya," tutur Marcy. (nvc/ita)











































