Malaysia Minta Bantuan Soal Temuan Puing Pesawat di Samudera Hindia

Malaysia Minta Bantuan Soal Temuan Puing Pesawat di Samudera Hindia

Rita Uli Hutapea - detikNews
Minggu, 02 Agu 2015 18:30 WIB
Malaysia Minta Bantuan Soal Temuan Puing Pesawat di Samudera Hindia
puing diduga MH370 (Reuters)
Kuala Lumpur, - Pemerintah Malaysia meminta bantuan otoritas di sekitar Samudera Hindia untuk bersiaga terhadap serpihan pesawat lainnya yang mungkin terdampar di pantai. Hal ini disampaikan menyusul temuan puing sepanjang dua meter, yang merupakan bagian dari sayap pesawat di pulau La Reunion, Samudera Hindia.

Menteri Transportasi Malaysia Liow Tiong Lai juga mengatakan, bagian sayap pesawat yang ditemukan di La Reunion pada Rabu, 29 Juli itu telah secara resmi diidentifikasi sebagai bagian sayap pesawat Boeing 777. Ini artinya sudah hampir dipastikan bahwa puing tersebut adalah bagian dari pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang tahun lalu.

"Departemen Aviasi Sipil Malaysia ingin menjangkau beberapa otoritas aviasi di wilayah-wilayah sekitar Pulau Reunion di Samudera Hindia," tutur Liow seperti dilansir kantor berita AFP, Minggu (2/8/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini untuk memungkinkan para pakar melakukan analisis yang lebih substantif jika ada puing-puing lainnya yang terdampar, sehingga bisa memberikan petunjuk lebih banyak bagi kita mengenai pesawat yang hilang tersebut," imbuhnya.

Sementara itu, potongan logam lainnya juga ditemukan di Pulau La Reunion hari Minggu ini. Namun belum ada keterangan detail mengenai potongan logam tersebut.

Pesawat MH370 hilang pada Maret 2014 lalu saat dalam perjalanan dari Kuala Lumpur, Malaysia menuju Beijing, China. Pesawat yang mengangkut 239 orang itu diyakini jatuh ke Samudera Hindia. (ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads