"Kami meyakini bahwa tiga orang yang meninggal adalah ibu, adik dan kakak ipar dari pemilik pesawat. Semuanya adalah dari keluarga bin Laden, namun pemeriksaan post-mortem formal berlangsung," kata Kepolisian Hampshire dalam sebuah pernyataan. Demikian dilansir Reuters, Minggu (2/8/2015).
Pesawat jet Embraer Phenom 300 itu terbang dari Bandara Malpensa, Milan ke Bandara Blackbushe yang terletak di selatan Inggris. Jet itu tiba-tiba menghantam sejumlah mobil yang sedang terparkir di arena lelang British Car Auctions.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal ini dipastikan oleh Duta Besar Arab Saudi di Inggris, Mohammed bin Nawaf Al Saud, yang menyampaikan ucapan duka untuk keluarga Bin Laden. Mohammad bin Laden adalah nama ayah Osama bin Laden yang sudah meninggal dunia.
Belum ada keterangan resmi tentang siapa saja anggota keluarga Osama bin Laden yang tewas. Namun, stasiun televisi Arab Saudi, al-Arabiya menyebutkan bahwa mereka yang tewas adalah adik tiri Osama yaitu Sana Mohammed bin Laden, suaminya yang bernama Zuhair Hashem, dan ibu tiri Osama, Raja Hashem. (imk/mnb)











































