Jillian Jacobson (31) merupakan salah satu guru pada El Dorado High School di Placentia, yang berjarak 50 km dari Los Angeles. Jacobson sudah dinyatakan tidak bernyawa ketika ditemukan di sekolah.
Juru bicara kepolisian Placentia, Eric Point, seperti dilansir AFP, Selasa (3/3/2015), menuturkan bahwa guru dan beberapa murid menurunkan jasad Jacobson ke lantai, sebelum akhirnya menghubungi polisi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dari informasi yang kami dapat, dia (Jacobson-red) sangat populer, disukai oleh murid dan juga pihak sekolah. Tentu saja ini mengejutkan bagi semua orang," imbuhnya.
Belum diketahui pasti motif di balik insiden gantung diri ini. Tidak ada pesan terakhir dari Jacobson yang ditemukan di sekitar lokasi kejadian.
Kepolisian setempat masih terus melakukan penyelidikan secara mendalam atas kasus ini, terutama motif aksi bunuh diri ini.
(nvc/asp)











































