Berdasarkan keterangan dari polisi Zurich, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.45 waktu setempat melibatkan kereta ekspres dengan tujuan Schaffhausen yang terletak dekat perbatasan Jerman menabrak kereta komuter yang beralih di Rafz. Kereta kemudian tergelincir dan keluar dari rel. Demikian dilansir Reuters, Jumat (20/2/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Polisi mengatakan bahwa korban lainnya mengalami luka ringan dan dibawa ke rumah sakit setelah tabrakan. Seorang pengemudi kereta berusia 49 tahun asal Swiss terluka parah. Petugas pemadam kebakaran harus memotong dia dari kabin kereta ekspres dan kemudian diterbangkan ke rumah sakit dengan helikopter.

Penyebab kecelakaan ini masih belum diketahui. SBB masih mengkaji apakah ada kaitan antara kecelakaan ini dengan tabrakan serupa di Neuhasen 2 tahun lalu. Pihak kepolisian juga menyelidiki asal muasal terjadinya tabrakan ini.
Situs SBB menyebutkan bahwa operator kereta api telah membatalkan beberapa layanan kereta api dan mengubah rute kereta antar kota antara Zurich dan Stuttgart.
(imk/kha)











































