Jasad pria diidentifikasi sebagai Derek Ward (35) ditemukan di dekat jalur rel kereta api Long Island. Sedangkan jasad sang ibunda, Patricia Ward (66) ditemukan di luar sebuah apartemen di Farmingdale.
Yang mengerikan, bagian tubuh dan kepala Patricia ditemukan terpisah di dua titik yang hanya berjarak 1,5 meter saja. Semasa hidup, Patricia dikenal sebagai salah satu profesor pada Farmingdale State College, bagian dari University of New York.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hasil penyelidikan sementara menunjukkan bahwa Derek memenggal ibundanya di dalam apartemennya. Kemudian dia membawa tubuh dan kepala Patricia keluar apartemen dan membuangnya begitu saja di sana. Derek, lanjut Parker, kemudian berjalan nyaris sejauh 1 kilometer menyusuri rela kereta setempat hingga akhirnya dia menabrakkan diri ke arah kereta yang sedang bergerak cepat.
Polisi menyelidiki kasus ini sebagai murder-suicide. Namun motif pembunuhan korban belum diketahui pasti. Meskipun tetangga korban mengakui kerap mendengar ibu dan anak ini ribut dan bertengkar di dalam apartemen mereka.
"Derek memiliki riwayat kejiwaan selama 10 tahun terakhir. Kondisinya bertambah parah setelah meninggalnya sang kakek, pada 13 Agustus, tahun lalu," tandas Parker.
(nvc/asp)











































