Korban Tewas Penembakan Brutal di Sekolah AS Bertambah Jadi 3 Orang

Korban Tewas Penembakan Brutal di Sekolah AS Bertambah Jadi 3 Orang

- detikNews
Senin, 27 Okt 2014 14:32 WIB
Korban Tewas Penembakan Brutal di Sekolah AS Bertambah Jadi 3 Orang
Washington, - Korban jiwa akibat penembakan brutal di sebuah sekolah di Washington, Amerika Serikat bertambah. Seorang pelajar putri yang terluka, akhirnya meninggal akibat luka tembak yang dialaminya.

Para dokter di rumah sakit Providence Regional Medical Center di Everett menyatakan, korban bernama Gia Soriano yang berumur 14 tahun. Dengan kematiannya, berarti total korban jiwa dalam penembakan di sekolah Marysville-Pilchuk High School pada Jumat, 24 Oktober waktu setempat bertambah menjadi tiga orang, termasuk pelaku penembakan Jaylen Fryberg. Korban lainnya, juga seorang anak perempuan.

Pada konferensi pers seperti dilansir Fox News, Senin (27/10/2014), Dr. Joanne Roberts membacakan statemen dari keluarga Soriano.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami hancur atas tragedi tak berperikemanusiaan ini. Gia anak perempuan kami yang cantik, dan kata-kata tak bisa mengungkapkan bagaimana kami sangat kehilangan dia," demikian statemen keluarga Soriano.

Dikatakan Roberts, keluarga Soriano telah memutuskan untuk mendonorkan organ-organ tubuh Gia untuk transplantasi.

Sementara itu, tiga siswa lainnya yang terluka dalam insiden penembakan massal tersebut, saat ini masih dirawat di rumah sakit. Dua di antaranya kini dalam kondisi kritis dan seorang lagi dalam kondisi serius.

Pelaku penembakan, Fryberg tewas dalam insiden itu setelah seorang guru memberanikan diri untuk melawannya. Sejauh ini belum diketahui motif penembakan yang dilakukan Fryberg.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads