Pasukan Elite Inggris Juga Dikerahkan ke Irak

Pasukan Elite Inggris Juga Dikerahkan ke Irak

- detikNews
Kamis, 14 Agu 2014 16:59 WIB
Pasukan Elite Inggris Juga Dikerahkan ke Irak
Militan ISIS di Irak (Reuters)
Baghdad -

Inggris ternyata mengerahkan pasukan elitenya di Irak bagian utara, yang tengah dilanda serangan militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). Pasukan khusus ini bekerja sama dengan pasukan Amerika Serikat yang juga ada di Irak.

Pasukan khusus yang dimaksud adalah Special Air Service (SAS), yang merupakan pasukan resimen khusus pada militer Inggris. Surat kabar setempat, Daily Telegraph mengutip utusan perdagangan Inggris untuk Irak, Emma Nicholson yang mengungkapkan bahwa personel SAS sudah berada di wilayah Irak.

Dituturkan Nicholson, personel SAS tersebut telah berada di Irak selama 6 minggu terakhir. Menurutnya, personel SAS tersebut bekerja sama dengan pasukan AS dalam mengumpulkan informasi intelijen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Demikian seperti dilansir Reuters, Kamis (14/8/2014). Saat hal ini dikonfirmasikan kepada otoritas Inggris, juru bicara Kementerian Pertahanan Inggris menolak berkomentar.

Inggris mengakui pihaknya telah mengirimkan pesawat dan helikopter militer ke wilayah Irak bagian utara untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan. Di wilayah tersebut, atau tepatnya di Gunung Sinjar, dilaporkan ribuan warga etnis Yazidi terjebak setelah menghindari serangan militan ISIS.

Para pengungsi Irak tersebut terpaksa bersembunyi di gunung tanpa makanan, minuman dan tempat perlindungan yang layak. Selain Inggris, AS juga mengerahkan bantuan kemanusiaan bagi pengungsi Irak di wilayah tersebut.

Perdana Menteri David Cameron memperpendek liburan musim panasnya pada Rabu (13/8) kemarin dan menyatakan bahwa Inggris perlu lebih aktif terlibat dalam upaya internasional untuk menyelamatkan pengungsi Irak.

(nvc/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads