Gencatan senjata yang dimulai pada Selasa, 5 Agustus tersebut, telah mendatangkan ketenangan di kedua pihak setelah sebulan konflik Gaza yang merenggut lebih dari 1.800 warga Palestina.
Ini merupakan kedua kalinya bagi Israel dan Hamas menyetujui gencatan senjata kemanusiaan selama 72 jam. Namun upaya gencatan senjata sebelumnya yang dilakukan pada 1 Agustus lalu, gagal setelah berlangsung hanya 90 menit saja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pihak Palestina bersikeras agar Israel menghentikan blokadenya atas Gaza yang telah berlangsung delapan tahun dan membuka perlintasan-perlintasan perbatasan. Sementara Israel menuntut agar Gaza sepenuhnya didemilitarisasi.
Amerika Serikat juga akan ikut serta dalam pembicaraan yang dimediasi Mesir itu.
(ita/ita)











































