Pasukan Israel Tembak Mati Anak Palestina Berumur 14 Tahun

Pasukan Israel Tembak Mati Anak Palestina Berumur 14 Tahun

- detikNews
Jumat, 20 Jun 2014 13:07 WIB
Pasukan Israel Tembak Mati Anak Palestina Berumur 14 Tahun
Tepi Barat, - Mengenaskan! Seorang anak Palestina berumur 14 tahun tewas ditembak pasukan Israel. Anak laki-laki itu tewas dalam bentrokan yang terjadi di wilayah Tepi Barat pada Kamis, 19 Juni malam waktu setempat.

Bentrokan antara tentara-tentara Israel dan warga Palestina itu terjadi saat pasukan Israel melancarkan operasi militer untuk menemukan tiga remaja Israel yang diculik.

Seperti dilansir kantor berita AFP, Jumat (20/6/2014), anak tersebut tewas di Dura, sebelah selatan kota Hebron, Tepi Barat, yang telah menjadi fokus operasi militer Israel sejak beberapa hari terakhir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aparat keamanan Palestina mengidentifikasi korban tewas sebagai Mohammed Dudin. Korban dibawa ke rumah sakit Alia di Hebron dan dipastikan bahwa kematiannya akibat terjangan peluru ke dadanya.

Disebutkan sumber-sumber Palestina, bentrokan terjadi ketika pasukan Israel tiba untuk melakukan penangkapan warga Palestina. Penangkapan ini sebagai bagian dari operasi yang dilancarkan Israel untuk menemukan ketiga remaja yang diculik di Tepi Barat pekan lalu.

Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu menuding kelompok Hamas mendalangi penculikan ketiga remaja tersebut. Sejauh ini, sekitar 280 warga Palestina telah ditangkap Israel terkait penculikan tersebut. Sebagian besar dari mereka yang ditahan adalah para anggota Hamas.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads