Persenjataan Boko Haram Jauh Lebih Baik daripada Militer Nigeria

Persenjataan Boko Haram Jauh Lebih Baik daripada Militer Nigeria

- detikNews
Senin, 12 Mei 2014 11:40 WIB
Persenjataan Boko Haram Jauh Lebih Baik daripada Militer Nigeria
Foto: AFP
Abuja, - Sejumlah pejabat lokal Nigeria menyalahkan pemerintah pusat mereka karena tidak cukup mendukung perang melawan para pemberontak Boko Haram. Bahkan tentara Nigeria tidak memiliki senjata dan sumber daya untuk memerangi Boko Haram.

"Para pemberontak dipersenjatai dengan granat-granat berpeluncur roket. Mereka punya senjata antipesawat," kata Kashim Shettima, gubernur negara bagian Borno seperti dilansir AFP, Senin (12/5/2014).

"Boko Haram dipersenjatai jauh lebih baik daripada militer kita," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Presiden Nigeria Goodluck Jonathan saat ini tengah menjadi sorotan, bahkan sejumlah pihak mengkritiknya terkait penculikan lebih dari 200 pelajar putri Nigeria. Pemerintahan Jonathan dianggap bergerak lamban terkait penculikan massal oleh Boko Haram tersebut.

Dalam event World Economic Forum, presiden berumur 56 tahun itu angkat bicara atas kritikan tersebut. "Saya merasa sedih. Saya tak akan bisa tidur dengan kedua mata saya tertutup sampai anak-anak perempuan ini dibawa kembali dengan selamat kepada orangtua mereka," tutur Jonathan.

Jonathan pun optimis bahwa anak-anak tersebut akan bisa ditemukan.

Sebelumnya, pemimpin Boko Haram Abubakar Shekau menyatakan, kelompoknya menculik lebih dari 200 pelajar putri dari kota Chibok pada 14 April lalu. Shekau pun mengancam akan menjual mereka sebagai budak.

Presiden Amerika Serikat Barack Obama pun menaruh perhatian atas penculikan massal ini. Obama menyebut penculikan ini sebagai situasi yang menyedihkan dan keterlaluan. Bahkan Washington telah mengerahkan tim pakar militer dan kepolisian ke Nigeria untuk membantu menemukan anak-anak yang diculik itu.

Bantuan serupa datang dari pemerintah Prancis, Inggris, dan Israel. Dewan Keamanan PBB pun mengecam keras penculikan massal oleh Boko Haram ini. DK PBB menyerukan pembebasan segera para korban penculikan dan menyatakan tengah mempertimbangkan untuk mengambil tindakan terhadap Boko Haram.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads